Jembatan Penghubung Antar Kecamatan di Pagelaran Ambruk Gegara Sumbatan Sampah Pasar

Jenal
Putus, jembatan penghubung antar Kecamatan di Desa Kertaraharja Pagelaran Ambrol, Foto, iNewsCianjur.id

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Jembatan utama Jalan Kabupaten, penghubung Cicurug-Gelaranyar, Kecamatan Pagelaran ambrol, gara-gara sampah buangan dari pasar Sukanagara sumbat dan tergerus air, Minggu (3/3/2024) malam pukul 21.00 WIB.

Kepala Desa Kertaraharja, Kecamatan Pagelaran, Endang Hadi Hidayat, mengatakan, ambrolnya jembatan tersebut disebabkan adanya sumbatan sampah liar yang dibuang oknum dipinggiran jalan tak jauh dari lokasi jembatan.

"Jadi, tumpukan sampah tersebut terbawa air dan menyebabkan nyumbat ke gorong jembatan akibatnya luapan air menggerus tanah dan terjadilah jembatan itu ambrol," kata Endang, saat dihubungi melalui sambungan telpon, Senin (4/3/2024).

Endang mengatakan, tumpukan sampah itu sengaja dibuang oknum dari pasar di luar desanya, yakni Pasar Sukanagara.

"Saya bersama unsur Forkopimcam Pagelaran, meninjau langsung lokasi. Tadi, sudah dikoordinasikan sama pak Camatnya, mudah-mudanan ada solusi," katanya.

Selain itu lanjut Endang, tumpukan sampah tersebut sangat bau busuk sehingga mengganggu penciuman warga dan juga pengguna jalan yang melintas.

"Tentunya kami Pemdes Kertaraharja merasa dirugikan, sudahlah bauk sampah busuk, ditambah lagi jembatan penghubung vilat ini ambrol," jelasnya.

Editor : Ayi Sopiandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network